Daftar 18 Nama Negara Afrika Timur Beserta Ibukotanya Lengkap

Daftar negara Afrika Timur – Benua Afrika terdiri dari beberapa wilayah dan kawasan tertentu, termasuk juga Afrika Timur. Kawasan Afrika Timur menjadi kawasan dengan jumlah negara terbanyak. Total terdapat 18 nama negara Afrika Timur. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai daftar nama negara di Afrika Timur beserta ibukota, luas wilayah dan jumlah penduduknya lengkap.

Kawasan Afrika Timur merupakan wilayah benua Afrika di bagian timur termasuk juga negara-negara di dekat pesisir Samudera Hindia. Terdapat beberapa perbedaan pendapat mengenai negara negara Afrika Timur, namun secara umum terdapat 18 negara di Afrika Timur. Negara-negara Afrika Timur kebanyakan adalah negara dengan tingkat perekonomian yang rendah.

Negara-negara di Afrika Timur meliputi negara-negara di kawasan African Great Lakes seperti Tanzania, Kenya, Uganda, Rwanda dan Burundi serta negara-negara Horn of Africa seperti Djibouti, Eritrea, Ethiopia dan Somalia. Selain itu negara di pesisir Samudera Hindia seperti Mozambik, Malawi, Zambia, Sudan Selatan dan Zimbabwe serta negara kepulauan kecil seperti Madagaskar, Mauritius, Komoro dan Seychelles juga termasuk dalam wilayah Afrika Timur.

Beberapa versi memang menunjukkan perbedaan definisi negara Afrika Timur. Misalnya versi Divisi Statistik PBB yang memasukkan dua negara Afrika Utara yaitu Mesir dan Sudan dalam kategori negara di Afrika Timur, meski hal ini kurang sesuai dengan letak geografisnya. Versi yang paling banyak digunakan adalah versi 18 negara yang ada di Afrika Timur.

(baca juga daftar negara di benua Afrika)

negara afrika timur

Daftar Negara di Afrika Timur

Berikut ini merupakan daftar negara negara di Afrika Timur lengkap beserta ibukota, luas wilayah dan populasi jumlah penduduknya saat ini update terbaru.

NoNama NegaraIbukotaLuas WilayahJumlah Penduduk
1 BurundiBujumbura27.830 km²9,82 juta
2 DjiboutiDjibouti23.200 km²961 ribu
3 EritreaAsmara117.600 km²6,89 juta
4 EthiopiaAddis Ababa1.104.300 km²103 juta
5 KenyaNairobi580.367 km²45,53 juta
6 KomoroMoroni2.235 km²873 ribu
7 MadagaskarAntananarivo587.041 km²23,04 juta
8 MalawiLilongwe118.484 km²16,31 juta
9 MauritiusPort Louis2.040 km²1,26 juta
10 MozambikMaputo799.380 km²28,01 juta
11 RwandaKigali26.338 km²11,32 juta
12 SeychellesVictoria455 km²97 ribu
13 SomaliaMogadishu637.657 km²14,32 juta
14 Sudan SelatanJuba644.329 km²12,52 juta
15 TanzaniaDodoma947.300 km²51,05 juta
16 UgandaKampala241.038 km²37,11 juta
17 ZambiaLusaka752.618 km²15,47 juta
18ZimbabweHarare390.757 km² 13,51 juta

Nah itulah ilmu fakta dunia mengenai daftar nama negara di Afrika Timur beserta ibukota, luas wilayah dan jumlah penduduknya lengkap terbaru. Secara umum terdapat 18 negara Afrika Timur meliputi negara-negara di kawasan Afrika bagian timur. Semua negara Afrika Timur termasuk kategori negara berkembang di benua Afrika dan tidak ada yang termasuk negara maju. Sekian ilmu fakta negara Afrika Timur kali ini.

Tinggalkan komentar